
Maps Street View adalah fitur unggulan dari GPS Tracker ORIN yang memungkinkan kalian melihat lokasi terakhir kendaraan secara 360 derajat yang diintegrasikan ke Google Street View. Ditengah maraknya kasus pencurian yang terjadi, tentu membuat kalian khawatir akan keamanan kendaraan. Apalagi saat kendaraan sulit dipantau atau tak kunjung sampai di lokasi tujuan. Situasi seperti ini tentu membuat cemas dan bertanya-tanya, apakah kendaraan benar-benar aman?
Namun, kini kalian tak perlu khawatir! Dengan hadirnya dengan fitur canggih ini dapat membantu kalian memastikan keamanan kendaraan secara lebih detail. Tentunya kalian dapat memantau lokasi kendaraan dengan akurat, sehingga risiko kehilangan dapat diminimalisir. Bagaimana fitur ini bekerja dan mengapa bisa menjadi solusi keamanan kendaraan? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel ini!
Fitur ini yang memungkinkan kalian dapat mengetahui lokasi persis kendaraan berada, dengan integrasi tampilan visual 360 derajat via Google Street View. Sehingga pemantauan kendaraan menjadi lebih detail dan akurat.
Langkah-Langkah mengakses fitur ini cukup mudah, yaitu:
1. Klik atau pilih kendaraan yang akan dipantau pada tampilan awal penggunaan akun ORIN.
2. Klik icon “Google Maps” dan “Street View” di informasi detil kendaraan yang sudah dipilih, iconnya seperti pada gambar dibawah ini.
3. Setelah di klik, tampilan 360 derajat dari Google Maps langsung muncul berdasarkan lokasi real-time kendaraan.
Tentunya fitur ini sangat berguna terutama bagi pemilik armada, pengusaha logistik, atau siapapun yang ingin memastikan kendaraan tetap aman di lokasi yang sesuai. Bila kalian mengalami kendala untuk mengaksesnya dan perlu langkah lebih jelasnya, kalian dapat menonton video tutorial cara akses fitur maps street view dibawah ini:
Kini tak perlu cemas lagi dengan segala risiko kejahatan yang mengintai kendaraan kalian. Fitur Maps Street View pada GPS tracker ORIN dapat membantu kalian dengan pantauan yang akurat dan tentunya cepat. Pastikan orang-orang terdekat kalian juga mendapatkan perlindungan yang sama. Jangan lupa bagikan artikel ini agar mereka bisa lebih waspada dan aman!